Jl. Sunan Giri Pondok Pucung Karang Tengah Tangerang

Lindungi Rumah dari Serangan Rayap dengan Mudah

Lindungi Rumah dari Serangan Rayap dengan Mudah

Pembasmi Rayap – Rumah yang memiliki berbagai ornamen atau perabotan dengan bahak kayu memang sangatlah alami dan unik. Ada berbagai benda di rumah yang terbuat dari kayu, seperti meja ataupun sofa dengan kayu sebagai rangkanya. Namun, rumah penggunaan material kayu juga cukup merepotkan. Ada hal yang tidak bisa lepas dari penggunaan material kayu yakni terjadinya serangan dari rayap.

Rayap yang memakan perabotan dalam rumah membuat estetika rumah berkurang. Oleh sebab itu, terdapat beberapa hal yang perlu Anda lakukan supaya terhindar dari serangan rayap, diantaranya:

1. Jaga rumah supaya senantiasa kering

Rayap ialah serangga yang memiliki ukuran kecil dan juga sangat suka dengan tempat yang lembab. Menjaga rumah supaya selalu tetap kering terutama di bagian yang menggunakan material kayu menjadi hal yang harus dilakukan. Misalnya Anda bisa melakukannya dengan segara mengelap perabotan kayu yang terkena tumpahan air maupun mengeringkan sela-sela rumah kayu setelah hujan.

2. Rutin membersihkan saluran air

Saluran air merupakan salah satu tempat yang perlu untuk diperhatikan. Tempat penampung air ini bukan hanya menjadi tempat bersarangnya nyamuk tapi juga bisa menjadi tempat favorit rayap sebab kelembabannya. Oleh karena itu, bersihkan area talang dari daun kering maupun kotoran yang bisa menjadi sarang rayap di rumah.

3. Pilih material kayu berkualitas

Tentu ada banyak sekali jenis kayu yang dapat digunakan untuk rumah maupun perabotan. Kayu yang berkualitas bagus pada umumnya juga mempunyai harga jual yang tinggi. Seperti halnya kayu jati, walaupun harganya cukup mahal, namun kualitasnya sendiri tidak diragukan lagi. Oleh sebab itu, jangan mudah tergiur dengan harga murah yang ditawarkan.

4. Perhatikan area dapur rumah

Dapur merupakan bagian dalam rumah yang paling mudah dihinggapi rayap. Oleh sebab itu, Anda perlu memperhatikan area yang satu ini. Yakni mulai menjaga pintu dan jendela agar selalu tertutup rapat selama musim hujan sampai dengan rutin membersihkan rumah sehingga tidak ada kotoran maupun sampah yang tersebar di dalam ruangan tersebut..

Perhatikan juga wastafel tempat mencuci peralatan dapur di rumah Anda. Tutup kencang kran air sehingga air tidak menetes pada area dapur. Apabila terjadi kebocoran oleh pipa, maka segera lakukan perbaikan supaya rayap tidak muncul karena area menjadi lembab.

Baca Juga: Rekomendasi Jasa Anti Rayap Terbaik Ada Disini

5. Berikan jendela atau ventilasi yang besar serta pencahayaan maksimal di dalam hunian

Jendela menjadi elemen yang penting di dalam rumah. Tentu saja dengan ukuran jendela yang lebar mampu memberikan pencahayaan alami yang maksimal ke dalam rumah. Bukan hanya pencahayaan saja, namun panasnya juga membuat ruangan tetap kering serta hangat. Hal tersebut tentu saja menjadi hal yang sangat tidak disukai oleh rayap.

6. Rawat dan bersihkan gudang dalam rumah

Apabila di rumah Anda memiliki area gudang, maka Anda harus memperhatikan dengan baik-baik ruangan yang satu ini. Gudang merupakan tempat dimana terapat berbagai barang yang sudah jarang atau tidak digunakan tersimpan sehingga jarang dimasuki. Bisa jadi ruang tersebutlah yang menjadi tempat bersarangnya rayap. Jika di dalam gudang ada barang bermaterial kayu, maka jangan lupa untuk selalu merawat area gudang setidaknya seminggu sekali sehingga tidak akan ada rayap yang hinggap. Anda bisa membuka ventilasi maupun pintu ketika Anda berada di ruangan ini supaya cahaya dan juga udara bisa dengan mudah masuk ke dalam.

Jika Anda mencari solusi basmi rayap profesional, PredatorHama Anti Rayap bisa menjadi pilihan tepat. Kami siap menjaga properti Anda dari serangan rayap jenis apapun. Lalu, mengapa harus menggunakan jasa kami? Karena PredatorHama Anti Rayap:

  1. Terdaftar dengan legalitas yang jelas sehingga memberi kenyamanan untuk Anda.
  2. Memiliki respon time yang cepat, menjadikan kami berusaha secepat mungkin dengan cepat membantu Anda dalam mengatasi permasalahan rayap.
  3. Memberikan layanan survey gratis supaya Anda bisa berdiskusi langsung ke team PredatorHama.
  4. Anda bisa berdiskusi dan konsultasi secara langsung dengan team Expert kami baik sebelum maupun sesudah pemberantasan rayap agar rayap tidak kembali.
  5. Team Ahli kami akan melakukan pekerjaan pembasmi rayap dengan tuntas, sehingga rayap bisa dibasmi sampai habis.
  6. Rayap di rumah Anda akan diatasi hingga tuntas dengan garansi sampai 5 tahun.

PredatorHama Pembasmi Rayap ini siap dengan cepat merespon panggilan Anda supaya rayap bisa diatasi dengan tepat oleh ahlinya. Hubungi kami melalui 08118451699 atau Kontak WhatsApp kami sekarang juga untuk mendapatkan solusi aman, cepat dan tepat pembasmian rayap yang sangat mengganggu.

Leave a comment