Pembasmi Rayap – Rayap merupakan salah satu binatang kecil, yang cukup mengganggu di rumah. Selain mengganggu, hama yang satu ini juga sangat berbahaya sebab bisa memakan benda-benda berbahan kayu di rumah anda, mulai dari pintu, lemari, ranjang, bahkan juga tiang kayu penopang rumah Anda. Apabila tidak segera diatasi, maka akan banyak perabotan berbahan kayu di rumah Anda yang akan mengalami kerusakan. Bukan hanya itu, keselamatan keluarga juga bisa terancam apabila tiang kayu penopang rumah keropos bahkan roboh karena dimakan rayap.
Berikut cara yang bisa dilakukan untuk mencegah serta mengatasi rayap dengan mudah yang bisa Anda coba:
Air Kapur Sirih
Air kapur sirih menjadi salah satu bahan yang bisa digunakan untuk membasmi rayap. Untuk mengatasi rayap yang terdapat pada kayu, caranya cukup mudah yakni dengan menyiramkan air kapur sirih di kayu yang diserang atau bisa juga langsung ke sarang rayap. Kulit rayap yang tipis dan juga lembut tidak bisa menahan sifat panas dari kapur.
Minyak Tanah
Bahan bakar yang satu ini memang sempat populer sebelum hadirnya konversi bahan bakar gas LPG. Jika Anda kesulitan untuk mendapatkannya maka Anda bisa menggantinya dengan bahan lain yakni dengan menggunakan minyak solar yang sifat dan juga baunya mirip dengan minyak tanah. Caranya ialah dengan menyemprotkan minyak tanah ataupun solar pada kayu yang telah di serang oleh rayap atau di sarang-sarang rayap.
Air Bekas Cucian Beras
Air bekas cucian beras juga bisa digunakan untuk mengusir rayap walaupun sifatnya sementara, dalam hal ini yang digunakan ialah air pertama dari cucian beras. Caranya ialah dengan menyiramkan air tersebut ke sekeliling sarang rayap yang ada di rumah Anda.
Garam Dapur
Selain digunakan untuk keperluan masak-memasak, ternyata garam juga ampuh untuk mengusir rayap. Caranya mudah yakni dengan menaburkan garam di sarang rayap. Namun, mungkin cara yang satu ini kurang efektif sebab garamnya mungkin hanya mengenai bagian permukaan sarang. Supaya lebih efektif, Anda bisa mencampur garamnya dengan air dan juga tembakau. Diamkan selama satu malam kemudian semprotkan atau siramkan pada tempat-tempat yang menjadi sarang rayap.
Baca Juga: Cara Mudah Mengusir Rayap dari Rumah Agar Tidak Kembali Lagi
Tembakau
Biasanya tembakau berguna untuk membunuh tungau yang terdapat di rumput atau perabotan mebel seperti kursi, kasur ataupun sofa. Namun ternyata tembakau juga ampuh untuk mengusir rayap.
Cara menggunakannya ialah dengan mencampur tembakau dan air kemudian di diamkan satu malam supaya sari tembakau bisa keluar sepenuhnya. kemudian semprotkan air campuran tersebut pada kayu yang di serang atau langsung ke sarang rayap.
Ventilasi yang Cukup
Umumnya, rayap lebih suka berada di tempat yang lembab dan juga kurang memperoleh sinar matahari. Oleh sebab itu, ada baiknya jika Anda mencukupi rumah dengan ventilasi yang baik supaya udara bisa berganti dan juga cahaya matahari bisa masuk ke dalam rumah. Hal tersebut bertujuan supaya rumah tidak lembab sehingga rayap pun tidak akan suka untuk bersarang di rumah Anda.
Jika Anda mencari solusi basmi rayap profesional, PredatorHama Anti Rayap bisa menjadi pilihan tepat. Kami siap menjaga properti Anda dari serangan rayap jenis apapun. Lalu, mengapa harus menggunakan jasa kami? Karena PredatorHama Anti Rayap:
- Terdaftar dengan legalitas yang jelas sehingga memberi kenyamanan untuk Anda.
- Memiliki respons time yang cepat, menjadikan kami berusaha secepat mungkin dengan cepat membantu Anda dalam mengatasi permasalahan rayap.
- Memberikan layanan survey gratis supaya Anda bisa berdiskusi langsung ke team PredatorHama.
- Anda bisa berdiskusi dan konsultasi secara langsung dengan team Expert kami baik sebelum maupun sesudah pemberantasan rayap agar rayap tidak kembali.
- Team Ahli kami akan melakukan pekerjaan pembasmi rayap dengan tuntas, sehingga rayap bisa dibasmi sampai habis.
- Rayap di rumah Anda akan diatasi hingga tuntas dengan garansi sampai 5 tahun.
PredatorHama Pembasmi Rayap ini siap dengan cepat merespon panggilan Anda supaya rayap bisa diatasi dengan tepat oleh ahlinya. Hubungi kami melalui 08118451699 atau Kontak WhatsApp kami sekarang juga untuk mendapatkan solusi aman, cepat dan tepat pembasmian rayap yang sangat mengganggu.